Glass no Kamen, Amazing Maya

Hmm...
Kemarin gue baru nonton dorama jepang yang judulnya glass no kamen or topeng kaca. Buat penggemar komik pasti nggak asing sama judul ini. Gue sendiri cuma baca komiknya yang episode bidadari merah aja. Karena gue lebih suka nonton daripada baca komik, jadi gue prefer nonton.

Baru episode pertama, gue langsung suka sama ceritanya. Drama ini bercerita tentang seorang gadis yang cintaaa...buanget sama akting. Namanya Kitajima Maya. Dia memang nggak bagus di bidang akademik, tapi kalo soal akting, bakatnya luar biasa. Sepulang sekolah, Maya suka bantu ibunya mengantar mie pesanan. Nah, pas lagi nganter mie, maya sering main ke taman dan berakting di sana, ditonton sama anak-anak kecil. Kadang dia bercerita tentang film yang baru ia tonton kepada anak-anak itu sambil memerankan tokoh-tokohnya. Anak-anak jadi ketagihan menunggu cerita-cerita yang dibawakan oleh maya.

Karena keasyikan, dia jadi telat nganter mie. Malah karena dia ceroboh, pesanannya kadang tumpah. Gara-gara itu, ibunya jadi kesal. Udah nggak berprestasi di sekolah, ceroboh pula. Ibunya yang berharap Maya bisa jadi anak pintar dan suatu hari bekerja di sebuah perusahaan kecil, jelas tidak mendukung hobi Maya. Ia menganggap anaknya terlalu banyak bermimpi.